Langsung ke konten utama

Postingan

Unggulan

Goresan Cerita di Mekkah dan Madinnah

Cerita ini akan menggabarkan mengenai rasa bahagia dan syukur yang amat luar biasa untuk Tuhan saya, Allah SWT, cerita mengenai kunjungan pertama saya ke Arab Saudi, tepatnya pada bulan Februari 2018 lalu. Hal yang pertama mencuri perhatian saya saat sampai di Bandara kebanggaannya Arab Saudi yaitu King Abdul Aziz (9 jam perjalanan Jakarta – Jeddah) adalah kotanya yang amat nyaman untuk ditinggali, sangat nyaman karena selain bersih, kotanya juga tertata dengan baik dengan dihiasi taman dan juga bangunan yang desainnya itu hampir tidak bisa di bedakan. Kemudian yang saya perhatikan tentu jalanannya. Jalanan di sana lebar, sepi dari mobil, motor, bajaj, delaman atau kendaraan lain yang kerap kali sering kita temui di Indonesia dan kanan kirinya tandus dengan gunung-gunung berbatu tanpa tanaman hijau sedikitpun. Mungkin karena itu juga, gedung-gedung di Mekkah dan Madinnah semuanya seragam bentuknya, kotak, dengan jendela kecil yang banyak dan juga berwarna cokelat. 

Postingan Terbaru

Kunci Sukses belajar